Heboh Durian Seharga Rp14 Juta di Tasikmalaya, Apa Istimewanya Sih?
Berita Viral – Dunia maya Akhir-Akhir Ini Tengah dihebohkan dengan keberadaan durian yang dijual di Supermarket Asia Plaza Tasikmalaya, Jawa Barat. Durian tersebut dibanderol seharga Rp14 juta per buah. Dalam label harga, buah itu diberi nama Durian J-Queen.
Lalu, apa yang membuat durian J-Queen ini menjadi sangat mahal , Apa Sih Istimewanya? Simak ulasan berikut ini!

1. Sudah sering menang kontes durian

Heboh Durian Seharga Rp14 Juta di Tasikmalaya, Apa Istimewanya Sih?
Durian asli Banyumas ini bahkan sukses mengalahkan durian Mussang King asal Malaysia saat kontes di Negeri Jiran itu pada 2018. Perpaduan rasa kacang dan mentega membuat durian J-Queen lebih unggul dari Mussang King yang hanya memiliki rasa mentega. Tak hanya itu, harum durian J-Queen ini pun sanggup mengungguli durian kebanggaan Malaysia tersebut.
Satu hal yang membuat J-Queen menjadi semakin mahal adalah lantaran sudah sering memenangkan kontes durian. Durian J-Queen telah menjadi juara berturut-turut dalam kontes durian di Provinsi Jawa Tengah.

2. Durian langka yang hanya berbuah tiga tahun sekali

Heboh Durian Seharga Rp14 Juta di Tasikmalaya, Apa Istimewanya Sih?
Asal-usul durian J-Queen adalah dari hasil perkawinan beberapa jenis durian unggulan di Indonesia. Varietas durian ini pertama kali ditemukan oleh Aka, anak muda lulusan Universitas Islam Indonesia (UII), Yogyakarta.
Aka menyebutkan rasa dari durian temuannya ini cukup unik, yakni perpaduan rasa kacang dan mentega. Bentuk kulitnya bulat sempurna dan terlihat enam garis jalur buah di dalamnya.
Buahnya sendiri berbentuk bulat dengan warna kuning emas. Menurut Aka, pohon durian J-Queen ini hanya berbuah tiga tahun sekali. Setiap pohonnya hanya berbuah paling banyak 20 buah.

3.Apa Ada yang lebih mahal dari durian J-Queen?

Heboh Durian Seharga Rp14 Juta di Tasikmalaya, Apa Istimewanya Sih?
Sudarno, salah seorang ahli durian, menyebutkan durian varian unggulan J-Queen sebenarnya bukan yang termahal di Indonesia.
Menurut Sudarno, durian J-Queen masih kalah mahal dari durian Tai Babi yang berasal dari Bangka Belitung. Durian dengan nama unik ini bisa dibanderol hingga Rp50 juta.

Sebelumnya, durian asal Thailand juga pernah dibanderol dengan harga yang mencengangkan. Di provinsi Si Sa Ket, Thailand, lelang buah durian mencapai angka tertinggi hingga 150.000 Baht atau sekitar Rp66 juta  untuk satu buah.
Lelang itu digelar dalam festival buah tahunan di distrik Kantharak pada September 2018. Menurut penyelenggara lelang, rasa durian dari Kantharak ini unik karena tumbuh di tanah yang mengandung potasium dari letusan gunung berapi, sehingga kerap disebut sebagai durian vulkanik.
Wah, mahal juga ya! Kamu sebagai pecinta durian kira-kira masih berminat beli gak nih? Hehehehe
Kalau Mimin Sih Mending Buat Beli Motor Aja :v

Berikan Komentar Kalian Ya 🙂

Nantikan Berita Viral Lainnya 😀

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *